Kabar baik bahwa hari ini, Rabu tanggal 21 November 2013 kisi-kisi UN 2013 telah terbit dan bisa diunduh dari situs ujian nasional.
Kisi-kisi Ujian Nasional 2013 yang meliputi jenjang SD/MI, SMP/MTs,
SMA/MA, SMK, SDLB, dan SMPLB ini dibuat dan dipublikasikan berdasar pada
peraturan BSNP No. 0019/P/BSNP/XI/2012 tentang Kisi-kisi Ujian Nasional
untuk Satuan Pendidikan Dasar dan Menengah Tahun Pelajaran 2012/2013.
Kisi-kisi soal UN 2013
ini disusun berdasarkan Standar Kompetensi (SK) dan Kompetensi Dasar
(KD) yang tercantum pada peraturan Mendiknas No. 22/2006 tentang Standar
Isi untuk pendidikan dasar dan menengah. Kisi-kisi dimaksud berlaku
untuk satuan pendidikan / jenjang pendidikan, sebagai berikut :
- Jenjang Pendidikan Dasar : Sekolah Dasar (SD) / Madrasah Ibtidaiyah (MI) dan SDLB (SD Luar Biasa)
- Jenjang Pendidikan Menengah : Sekolah Menengah Pertama (SMP) / Madrasah Tsnawiyah (MTs) dan SMPLB (SMP Luar Biasa)
- Jenjang Pendidikan Menengah : Sekolah Menengah Kejuruan (SMK)
- Jenjang Pendidikan Menengah : Sekolah Menengah Atas (SMA) / Madrasah Aliyah (MA)
Berikut kami sampaikan kisi-kisi UN 2013 Lengkap, silakan dipelajari :
- Kisi-kisi UN SD / MI 2013
- Kisi-kisi UN SMP / MTs 2013
- Kisi-kisi UN SMK 2013
- Kisi-kisi UN SMA / MA 2013
- SK Bsnp tentang Kisi-kisi
Demikian info kisi-kisi soal UN 2013 kami sampaikan, semoga bermanfaat, Amin Ya Rabbal Alamin!
Saya akan buatkan link downloadnya insya Allah..
0 komentar:
Posting Komentar